Pages

Monday, 5 August 2013

Troubleshooting Pada PC Dan Penyelesaiannya

Banyak Permasalahan yang timbul dalam komputer (troubleshooting), dan Saya yakin setiap masalah muncul bersama penyelesaiannya. Maka dari itu dalam tulisan ini saya akan coba untuk mengulas cara untuk menyelesaikannya. Tapi kemungkinan besar banyak masalah baru yang dapat muncul dalam keseharian, namun hal tersebut tidak ada dalam penyelesaian dibawah ini.
  
1. Floppy Disk Drive tidak bisa membaca
ØBersihkan disk drive dengan menggunakan disk cleaner
Ø Cek kabel interface diskdrive dan power ke konektor drive
Ø Ganti disket
Ø Format disket dengan perintah DOS
Ø Cek apakah disket terserang virus boot sector
2. Harddisk menimbulkan bunyi gemeretak
Ø Head harddisk mulai rusak
Ø Backup data dan cari pengganti harddisk
3. Monitor tidak ada tampilan
Ø Cek VGA card
Ø Cek kabel monitor apakah sudah terpasang ke VGA
Ø Ganti VGA atau monitor
Ø Cek kabel pin pada monitor (ada yang bengkok/patah)
4. Gerakan mouse tersendat-sendat
Ø Bersihkan mouse (untuk jenis mouse track ball)
Ø Mouse optic membutuhkan permukaan (dasar) yang gelap agar cahaya tidak memantul
5. Komputer sering hang
Ø Cek kipas angin pada motherboard (CPU)
Ø Ganti memori
Ø Cek setting pada komputer
Ø Cek virus
Ø Ganti prosesor
Ø Rekoveri sistem ke konfigurasi awal pertama kali diinstalisasi atau saat konfigurasi paling baik
6. CD-ROM Drive tidak bisa membaca
Ø Cek kabel, power
Ø Cek setting pada file CONFIG.SYS DEVICE=C:/SBCDIDE.SYS/D:CD007
Ø Bersihkan head CDROM dengan CD Cleaner
7. MPEG Card, jalan sering hang
Ø Cek memori
Ø Cek setting pada card MPEG
Ø Cek file yang diinstalisasi (drive MPEG)
Ø Ganti MPEG card
8. Soundcard tidak ada nada (bunyi)
Ø Cek hubungan kabel antara speaker dengan soundcard atau kabel power speaker (ACTIVE)
Ø Cek driver yang dipergunakan
Ø Setting IRQ dan ADDRESS
Ø Cek kabel CDROM-Drive interface yang dihubungkan dengan soundcard
9. Modem tidak hidup
Ø Cek hubungan kabel adaptor ke modem (eksternal)
Ø Cek kabel modem yang terhubung ke komputer (COM1/COM2 atau USB)
Ø Cek kabel telepon (Line in) ada nada bunyi (TONE)
Ø Cek driver yang diinstalasi
10. Tidak bisa booting dari CD-ROM Drive
Ø Cek pada BIOS setup (CMOS SETUP)
Ø Cek kompatibilitas CD-ROM Drive

Segala Jenis Beep Dan Artinya

Ada beberapa  jenis bunyi 'beep' yang sering terjadi pada komputer/PC. Bunyi tersebut menandakan sesuatu/kondisi yang terjadi pada komputer Anda. Pada dasarnya semua bunyi 'beep' yang terjadi karena ada masalah pada komponen komputer tersebut, tapi tidak semua 'beep' menandakan masalah. Baik, Saya akan memberitahu Anda tentang segala macam bunyi 'beep' yang ada pada komputer. Mari simak!

Bunyi ‘beep’ pendek 1 kali, menandakan bahwa komputer anda telah berhasil menghidupkan semua komponen yang dibutuhkan untuk proses boot-up komputer.
Bunyi ‘beep’ pendek 2 kali, artinya ada masalah pada konfigurasi atau seting pada CMOS.
Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 1 kali, artinya ada masalah pada perangkat keras Motherboard atau Memory anda, coba cek ulang apakah kedua perangkat tersebut masih bisa berfungsi/terpasang dengan benar atau tidak.

Bunyi beep panjang 1 kali dan pendek 2 kali, artinya ada masalah pada monitor atau VGA Card.

Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 3 kali, artinya ada masalah pada Keyboard, coba cek keyboard anda, atau coba kencangkan sambungan kabel dari keyboard yang biasanya terpasang ke port serial, ps2, ataupun usb.

Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 9 kali, artinya ada masalah pada ROM BIOS.

Bunyi ‘beep’ panjang terus-menerus, artinya ada masalah di DRAM.
Bunyi ‘beep’ pendek terus-menerus, artinya ada masalah penerimaan tegangan (power).

Pada beberapa merk Motherboard akan mengeluarkan bunyi ‘beep’ beberapa kali apabila temperatur processornya terlalu tinggi (panas).

Ya, itulah macam-macam bunyi 'beep' yang sering terjadi pada komputer. Semoga dengan membaca artikel ini Anda dapat lebih mengerti tentang permasalah pada komputer Anda. Terima Kasih :)

Cara Merawat PC Yang Baik dan Benar

Sebagian orang mungkin akan bingung apa yang perlu dilakukan untuk merawat PC sendiri. Kebanyakan mereka menyerahkan kepada orang lain yang lebih mengerti. Ini disebabkan keterbatasan pengetahuan tentang komputer. Namun alangkah lebih baik jika kita bisa merawat komputer sendiri. Selain lebih hemat, kita juga mengurangi kemungkinan untuk kerusakan yang lebih besar.
Sebenarnya melakukan perawatan pada komputer rumah anda tidaklah sulit. Anda hanya memerlukan cara dan alat yang tepat untuk merawat komputer. Apa saja yang harus diperhatikan dalam merawat PC dapat saya rangkum sebagai berikut:

Membersihkan perangkat keras dari debu

Debu adalah musuh utama PC anda. Debu membuat pelepasan panas menjadi kurang optimal. Hal ini dapat menyebabkan suhu tinggi pada PC anda yang rawan terhadap kerusakan. Anda perlu obeng, hair dryer dan penyedot debu untuk melakukannya. Caranya adalah sebagai berikut:
  • Buka PC menggunakan obeng yang tepat. Obeng yang tidak pas bentuk dan ukurannya akan merusak mur pada PC anda.
  • Copot komponen pada bagian dalam PC, gunakan pula obeng yang tepat. Sebelumnya anda harus mengenali atau menandai posisi kabel yang saling menancap itu.
  • Setelah itu semprotkan komponen yang sudah dilepas dengan menggunakan hair dryer. Gunakan mode angin saja, jangan pakai panas karena akan merusak komponen.
  • Bersihkan casing PC anda dengan penyedot debu, lalu lap hingga bersih.
  • Setelah itu pasang kembali semua komponen seperti semula.
Setelah itu anda bisa menghidupkan kembali PC anda. Saya sarankan anda untuk belajar dari teknisi bagaimana cara untuk membersihkan komputer. Caranya adalah anda cukup menyewa jasa satu teknisi untuk membersihkan PC, namun harus di rumah anda. Rekam cara kerja mereka dengan video, foto atau catatan. Setelah itu anda akan tahu bagaimana cara membersihkan PC.

Pengertian PC

PC (Personal Computer) adalah perangkat penghitung elektronik yang dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi. Sedangkan Definisi Komputer itu sendiri berasal dari bahasa latin "computare" yang mengandung arti menghitung. Karena luasnya bidang garapan ilmu komputer, para pakar dan peneliti sedikit berbeda dalam mendefinisikan arti komputer.



pc
Untuk mewujudkan konsepsi komputer sebagai pengolah data untuk menghasilkan suatu informasi, maka diperlukan sistem (computer system) yang elemennya terdiri dari hardware, software dan brainware. Ketiga elemen sistem komputer tersebut harus saling berhubungan dan membentuk kesatuan. Hardware tidak akan berfungsi apabila tanpa software, demikian juga sebaliknya. Dan keduanya tiada bermanfaat apabila tidak ada manusia ( Brainware ) yang mengoperasikan dan mengendalikannya.

1. Hardware (Perangkat Keras) : peralatan yang secara fisik terlihat dan bisa di jamah.

2. Software (Perangkat Lunak) : program yang berisi instruksi/perintah untuk melakukan pengolahan data.
3. Brainware : manusia yang mengoperasikan dan mengendalikan sistem komputer. Penggolongan Komputer Literatur terbaru tentang komputer melakukan penggolongan komputer berdasarkan Tiga hal, Yaitu : Data yang diolah, Penggunaan, Kapasitas/Ukurannya, dan Generasinya.

Berdasarkan Data Yang Diolah
1. Komputer Analog
2. Komputer Digital
3. Komputer Hybrid

Berdasarkan Penggunannya
1. Komputer Untuk Tujuan Khusus (Special Purpose Computer)
2. Komputer Untuk Tujuan Umum (General Purpose Computer)

Berdasarkan Kapasitas dan Ukurannya
1. Komputer Mikro (Micro Computer)
2. Komputer Mini (Mini Computer)
3. Komputer Kecil (Small Computer)
4. Komputer Menengah (Medium Computer)
5. Komputer Besar (Large Computer)
6. Komputer Super (Super Computer)
 
Berdasarkan Generasinya
1. Komputer Generasi Pertama (1946-1959)
2. Komputer Generasi Kedua (1959-1964)
3. Komputer Generasi Ketiga (1964-1970)
4. Komputer Generasi Keempat (1979-sekarang)
5. Komputer Generasi Kelima